Desa Pahlawan Setia Giat Vaksin Untuk Yang Pertama Kalinya
BAROMETERMAS.COM. Bekasi. - Desa Pahlawan Setia Kec Taruma Jaya Kabupaten Bekasi Menyelenggarakan Kegiatan Vaksin Untuk Yang Pertama Kali nya.
Ketika di temui di sela sela kesibukannya Lurah Pahlawan Setia (Kepala Desa) H Zainal Abidin mengatakan,Kegiatan Vaksin ini di lakukan untuk mencegah penularan COVID 19, oleh karena itu kita adakan Vaksinasi ini agar segala yang tidak kita ingin kan tidak terjadi pada diri kita dan orang lain.
Vaksin ini menurut Lurah (Kepala Desa) Pahlawan Setia (H Zainal Abidin) untuk kekebalan tubuh kita agar kita terhindar dari Penularan Covid 19, mudah mudahan dengan Vaksin kekebalan tubuh kita bisa terjaga dari apa apa yang tidak kita ingin kan ucapnya kepada BAROMETERMAS.COM.
Dan Ia menambahkan kegiatan Vaksin ini hasil kerjasama Desa Pahlawan Setia Dengan Polres Kabupaten Bekasi.
Dan Jenis Vaksin yang di berikan adalah Astera Zeneca, Kegiatan ini Khusus untuk masyarakat Desa Pahlawan Setia.
Dan masih menurut Lurah (Kepala Desa) Pahlawan Setia Untuk kegiatan yang pertama ini mencapai 25% dari jumlah penduduk yang berada di wilayah Desa Pahlawan Setia.
Harapan Beliau semoga dengan di adakan nya Vaksinasi masyarakat terhidar dari Virus COVID-19, dan masyarakat menjadi sehat dan bisa beraktifitas sebagai mana biasa, dengan tetap menjaga dan mentaati Peraturan pemerintah dengan mengikuti Protokol Kesehatan ( PROKES) tegas nya.
( DIN )