Slank Fans Club (SFC) bersama Yayasan Sepakat Brebes Bermartabat Lakukan Kegiatan Sosial dan Diskusi
BAROMETERMAS.COM, Brebes. - Melaksanakan agenda Slank Fans Club Nasional, SFC Brebes bersama Yayasan Sepakat Brebes Bermartabat Minggu (05/08/2021) melakukan kegiatan sosial dan diskusi dengan tema "Tahan Banting Di Saat Genting".
Kegiatan sosial ini dilakukan berupa pembagian 150 buah Al-Qur'an dan bingkisan lainnya serta acara makan bersama anak yatim dan santri pondok pesantren Assalafiyah Banjarharjo, Brebes.
Acara yang berjalan dari pukul 11.00 s.d. 15.00 WIB dibuka oleh Ustadz Pengasuh Pondok Pesantren Assalafiyah dan dihadiri oleh para pengurus Yayasan Sepakat Brebes Bermartabat serta ketua dan anggota SFC dari Kabupaten Brebes, Tegal, Banyumas, Purwokerto, Kroya, Cilacap dan Kebumen.
Acara ini diselenggarakan di Kampung Nobita dengan tata panggung musik yang cukup menarik dan diisi sepenuhnya lagu-lagu slank oleh para slanker mania.
Setelah acara berbagi dengan anak yatim dan santri dilakukan acara dilanjutkan dengan diskusi dengan tema "Tahan Banting di Saat Genting"
Diskusi dipandang cukup menarik terutama oleh para slanker anggota SFC, apalagi ketika Ketua Yayasan Sepakat Brebes Bermartabat Azmi Asmuni Majid melemparkan materi tentang semangat berbagi, memupuk nilai kemanusiaan dan kepada para generasi muda untuk terus melakukan inovasi jangan mudah putus asa.
Juga hadir sebagai pemateri tokoh pengusaha muda lokal dari Banjarharjo yaitu Muhammad Faisal yang memberikan kiat-kiatnya bagaimana agar bisa menjadi pengusaha yang benar dan berhasil.
Sementara untuk menyikapi era keterbukaan informasi dan teknologi tak lupa diskusi juga membahas masalah literasi digital.
Ketua Panitia sekaligus Ketua SFC Brebes Bulyong sangat senang dan menyatakan terima kasih kepada Yayasan Sepakat Brebes Bermartabat atas terselenggaranya acara tersebut.
Dia dan kawan-kawan slanker mania merasa mendapatkan pelajaran yang berharga dan ke depan diutarakannya ingin kembali melakukan kerja sama di bidang kegiatan sosial lainnya.
"Diskusi ini pelajaran berharga bagi kami,
kami merasa senang serta mengucapkan terima kasih semoga kami bisa melaksanakan hal-hal yang disampaikan dalam diskusi dan kami juga ingin terus melakukan kerja sama dalam hal kegiatan sosial lainnya." terang Bulyong.
Sementara Azmi Asmuni Majid Ketua Yayasan Sepakat Brebes Bermartabat mengapresiasi tinggi atas kiprah dan semangat para anggota SFC.
"SFC ini bisa menjadi contoh yang baik untuk semua perkumpulan penggemar musik lainnya. Ternyata kegiatan-kegiatan positip bisa dilakukan bukan hanya sekedar berjingkrak jingkrak dan euforia," terang Azmi yang juga dikenal sebagai tokoh Brebes penggiat sosial dan anti korupsi ini.
Azmi tidak lupa juga mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah mensuport acara ini seperti RSUI Banjarharjo, Faisal Coorporation dan Go Brebes.
(M. Husni Iskandar)