Memeriahkan HUT RI Ke 79 dan Hari Jadi Kabupaten Bekasi Yang Ke 74 Kecamatan Pebayuran Gelar Lomba Baris Berbaris ( PBB ) antar LINMAS

Header Menu

Advertisement

Memeriahkan HUT RI Ke 79 dan Hari Jadi Kabupaten Bekasi Yang Ke 74 Kecamatan Pebayuran Gelar Lomba Baris Berbaris ( PBB ) antar LINMAS

Redaksi
Rabu, Agustus 14, 2024

 Memeriahkan HUT RI Ke 79 dan Hari Jadi Kabupaten Bekasi Yang Ke 74 Kecamatan Pebayuran Gelar Lomba Baris Berbaris ( PBB ) antar LINMAS



BAROMETERMAS.COM. BEKASI, -  Dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan 

RI yang ke 79 dan Hari jadi Kabupaten Bekasi yang ke 74 , Pemerintah Kecamatan Pebayuran menggelar Baris berbaris antar Linmas Se-Kecamatan Pebayuran , masing - masing Desa nya mengirim sebanyak 10 Peserta Linmas dari 12 Desa 1 Kelurahan , seluruh peserta berjumlah 130 peserta yang ikut dalam lomba baris berbaris , dalam lomba tersebut dihadiri oleh Kapolsek beserta Wakapolsek , Danramil dan para Kepala Desa Se-Kecamatan Pebayuran, dan kegiatan tersebut dilaksanakan di halaman kantor Kecamatan , Rabu 14 Agustus 2024 . 




Kegiatan lomba baris berbaris tersebut 

dibuka langsung oleh Camat Pebayuran 

Hasyim Adnan Adha mengatakan dalam kegiatan ini untuk memeriahkan 

HUT Kemerdekaan RI yang ke 79 dan hari jadi Kabupaten Bekasi yang ke 74 dimana semua Kepala Desa mengirim masing masing sebanyak 10 peserta Linmas , kegiatan ini memang setiap tahun diselenggarakan agar semua para peserta Linmas ada ke semangatan dan tampil untuk membuktikan Linmas Kecamatan Pebayuran harus bisa gimana cara baris berbaris yang baik dan benar supaya ada penilaian istimewa dari dewan juri , dan disisi lain nya selain lomba baris berbaris juga , saling mengenal satu sama lainnya antar Linmas supaya ada keharmonisan dan harapan saya dalam kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar aman dan tertib , karena ini suatu hiburan untuk memeriahkan HUT RI dan Hari jadi Kab Bekasi , " Katanya.



Dilain tempat Aan Rohimat, S. Pd.,  selaku penyelenggara kegiatan lomba baris berbaris antar Linmas menurutnya untuk menjadi juara setiap peserta lomba harus memperhatikan kerapihan baris berbaris kekompakan dan seragam nya , dan dalam lomba ini jangan dilihat dari lombanya atau persaingannya akan tetapi kita lihat sisi positif nya , seperti kerja keras dan kekompakan nya dan kebersamaanya setiap gerak nya juga nanti akan di nilai oleh dewan juri , supaya mendapatkan nilai yang bagus.



 


Dan saya berharap kepada semua peserta Linmas yang ikut lomba baris berbaris harus bisa menampilkan keterampilan nya yang bagus dan ikuti aturan dewan juri , dan kegiatan ini untuk memeriahkan HUT RI yang ke 79 dan hari jadi Kabupaten Bekasi yang ke 74 , semoga kegiatan ini berjalan dengan lancar sesuai harapan kita semua , " Tukasnya. 

Dalam hasil dewan juri penilaian lomba PBB tersebut dimenangkan Juara 1 dari Desa Karanghaur dan Juara 2 dari Desa Kertajaya , dan dilanjut juara 3 dari Desa Sumbersari . 


( Dian Permana )