Pj. Bupati Bekasi Resmikan Musholla Sa'adatuddarain Ajak Masyarakat Untuk Sama - Sama Memakmurkan Musholla Sa'adatuddarain

Header Menu

Advertisement

Pj. Bupati Bekasi Resmikan Musholla Sa'adatuddarain Ajak Masyarakat Untuk Sama - Sama Memakmurkan Musholla Sa'adatuddarain

Redaksi
Minggu, November 17, 2024

 Pj. Bupati Bekasi Resmikan Musholla Sa'adatuddarain Ajak Masyarakat Untuk Sama - Sama Memakmurkan Musholla Sa'adatuddarain



BAROMETERMAS.COM. Bekasi - Dengan memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT, akhirnya yang dinanti-nanti masyarakat Kelurahan Bahagia dan sekitarnya telah terwujud yaitu diresmikannya Musholla Sa' adatuddarain berlokasi berdekatan dengan kantor pelayanan Kelurahan Bahagia Kecamatan Babelan Kabupaten Bekasi dan diresmikan oleh Pj.Bupati Madiun Dr.Drs. H.Dedy Supriyadi, MM pada hari Minggu tgl 17 November 2024 pukul 08.00 wib.



Peresmian tersebut juga dihadiri oleh Pimpinan Yayasan At-taqwa Pusat KH.Irfan Mas'ud Lc, MA, Sekcam Babelan, , Lurah Bahagia Khoirul Anwar S.STP, M.Si, Babinsa, Babinkamtibmas, Ketua LPMK, Ketua RW, Ketua RT dan Tokoh Agama dan masyarakat.

Sementara Camat Babelan sendiri berhalangan hadir dikarenakan menjalankan ibadah umroh di tanah suci.



Menurut Lurah Bahagia Khoirul Anwar S.STP, M.Si sebagai pemprakarsa dan kekompakan mengenai Pembangunan Musholla Sa' adatuddarain sampai selesai semua ini atas dukung dana terkumpul dari para donatur instansi terkait, Ketua RW, Ketua RT, Tokoh Agama dan Masyarakat.


Adapun maksud dan tujuan dibangunnya Musholla tersebut yaitu ingin mewujudkan Musholla tersebut sebagai wadah berdakwah Islamiyah yang amar ma`ruf nahi mungkar , menghidupkan dan menegakkan Syi`ar Islam berdasarkan Al Qur`an dan Al Hadits di Lingkungan tersebut dan sekitarnya sehingga terbentuknya masyarakat yang bertauhid dan bertaqwa kepada Alloh SWT.


Dan beliau berharap kepada masyarakat Kelurahan Babelan Kecamatan Babelan Kabupaten Bekasi dapat merawat dengan sebaik-baiknya, Musholla Sa' adatuddarain ini karena itu adalah tanggung jawab kita bersama, dapat saling bahu-membahu serta bergotong royong dalam membangun, dan jadikan budaya gotong royong tersebut menjadi kebiasaan kita dalam kehidupan bermasyarakat, tegas beliau.


Harapannya dapat saling bahu-membahu serta bergotong royong dalam membangun kelurahannya, dan jadikan budaya gotong royong tersebut menjadi kebiasaan kita dalam kehidupan bermasyarakat.



Sementara Pj. Bupati Kabupaten Bekasi Dr.Drs. Dedy Supriyadi, MM pada pidato mengatakan ada beberapa prinsip dasar yang perlu diperhatikan dan dipedomani dalam pengelolaan Musholla, diantaranya membina dan memelihara Musholla sesuai dengan tuntutan dan ajaran Islam, memelihara dan mempertahankan kehormatan Musholla sebagai lambang kesatuan umat, membina dan memelihara silaturrahim sesama jamaah Musholla dan masyarakat sekitarnya serta mengoptimalkan fungsi Musholla sebagai pusat dakwah dan syiar Islam yang menimbulkan simpati, kedamaian dan ketentraman bagi lingkungan sekitarnya.

Dan bukan untuk di kuasai oleh suatu golongan tertentu, dan Musholla ini milik umat muslim khususnya dilingkungan Kelurahan Bahagia ini, tegasnya.



Dalam kegiatan ini dirangkai dengan penandatanganan simbolis batu prasasti oleh Pj.Bupati Kabupaten Bekasi, Lurah Bahagia dan Pimpinan Yayasan At taqwa Pusat dan dilanjut pemotongan pita Musholla Sa'adatuddarain dilanjut penarikan tirai Musholla Sa'adatuddarain yang dilakukan oleh Pj.Bupati Kabupaten Bekasi Dr.Drs.Dedy Supriyadi, MM.


(ZULFAN FLora)